Acara pisah Sambut bersama Gubernur ini hal yang biasa di lingkungan Forkopimda karena setiap pergantian pimpinan acara ini selalu berlangsung guna bersinergi antar Forkopimda.
Dalam acara tersebut Bapak Mayjen TNI Wanti W.F. Mamahit menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Gubernur beserta segenap unsur Forkopimda Sulawesi Utara, para Pemimpin daerah, Pemerintah, Ormas, Tokoh Agama, dan Tokoh Masyarakat atas kerja samanya dalam mengisi dan saling bersinergi untuk membangun daerah demi kemajuan rakyat, bangsa dan negara.
Selanjutnya hubungan serta kerja sama ini di teruskan oleh Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Alfret Denny Tuejeh agar situasi dan kondisi wilayah Sulteng, Gorontalo dan Sulut. tetap aman dan kondusif.”Pungkas Mamahit”
Dalam kesempatan yang sama Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Alfret Denny Tuejeh menyampaikan perkenalannya bahwa yang mana Pangdam adalah putera daerah kelahiran Minahasa lulusan Akabri 1988, awal karier di satuan (Armed) Artileri Medan, tadinya menjabat Wadanpusterad sebelum dilantik menjadi Pangdam XIII/Merdeka.
Pangdam juga mengucapkan terima kasih kepada Bapak Mayjen TNI Wanti W.F. Mamahit yang telah berhasil membangun kerja sama yang harmonis dan sinergis dengan seluruh mitra kerja Kodam XIII/Merdeka, sehingga situasi dan kondisi wilayah Sulawesi Utara relatif aman dan kondusif.
Semua ini tentunya juga tidak lepas dari dukungan Bapak Gubernur beserta Forkopimda dan segenap elemen masyarakat, tokoh agama,dan tokoh masyarakat.”Imbuh Pangdam”
Pada bagian lain Gubernur juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bapak Mayjen TNI Wanti W.F. Mamahit atas kerja samanya selama ini dalam bersinergi bersama sama ikut andil dalam memajukan Provinsi Sulut ini.
Di akhir acara dilaksanakan saling tukar Cinderamata antar seluruh segenap Forkopimda serta undangan lainnya.
Turut hadir dalam acara tersebut Gubernur Sulut Olly Dondo Kambey SE, Wagub Sulut Drs. Steven O.E. Kandouw, Walikota Manado Andrei Angouw, Kajati Sulut Ibu A. Dita Prawitaningsih, SH,.MH, Kapolda sulut Irjen Pol Drs. Mulyatno, S.H., M.M. Kasdam Brigjen TNI Wirana Prasetya Budi, Kapoksahli Brigjen TNI Agus Saiful, Kabinda Brigjen TNI Adriansyah, Ketua DPRD Prov Sulut Edwin Silangen, Danrem 131/Stg Brigjen TNI Prince Meyer Putong, Danlantamal VIII/Manado Brigjen TNI (Mar) Wayan Ari Wijaya, Danlanud sri Marsma TNI M.Satriyo Utomo.SH, Para Asisten, Para Kabalak Kodam XIII/Merdeka dan Ketua Persit KCK Daerah XIII/Merdeka serta pengurus Persit KCK PD XIII/Merdeka.
Autentikasi:
Letkol Inf Jhonson M. Sitorus
No comments:
Post a Comment