Danramil 03/Senen Pimpin Army Go To School di Yayasan Jamiat Khair - JAYASAKTI NEWS

JAYASAKTI NEWS

JAYASAKTI NEWS | Berimbang, Terpecaya, Aktual |

Breaking

Home Top Ad

Responsive Ads Here

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Tuesday, August 1, 2023

Danramil 03/Senen Pimpin Army Go To School di Yayasan Jamiat Khair


Jakarta Pusat - Koramil yang merupakan bagian dari Kodim 0501/Jakarta Pusat, terus melanjutkan program "Army Go To School" sebagai upaya untuk memperkuat komunikasi sosial (Komsos) dengan para pelajar.

Pada pagi hari Senin (1/8/2022), Danramil 03/Senen, Mayor Inf Ahmad Suryana, dari Koramil 03/Senen Dim 0501/JP, didampingi oleh Babinsa Serka Budi dan Babinsa Sertu Andrina, mengunjungi MTS/MA Yayasan Jami'at Khair yang terletak di Jalan Kali Baru Timur V, Kelurahan Bungur, Kecamatan Senen, Jakarta Pusat.


Dalam kunjungannya, Danramil 03/Senen beserta tim melaksanakan upacara bendera bersama para pelajar, guru, dan Kepala Sekolah. Selain upacara bendera, mereka juga memberikan materi tentang bela negara dan cinta terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia kepada para pelajar yang merupakan generasi penerus bangsa.


"Kami juga memberikan pemahaman tentang Bela Negara dan cinta terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia kepada para pelajar sebagai generasi penerus bangsa," ujar Danramil.


Tidak hanya itu, dalam kesempatan tersebut, Danramil dan timnya juga memberikan pengetahuan mengenai peraturan baris berbaris. Semua kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan disiplin di kalangan para pelajar, sehingga mereka akan lebih rajin dan semangat dalam belajar serta mendorong mereka untuk mengejar pendidikan yang lebih tinggi.


Dengan program "Army Go To School" ini, Koramil 03/Senen berharap dapat memberikan kontribusi positif dalam pembentukan karakter dan kepribadian para pelajar, serta memotivasi mereka untuk menjadi generasi yang berkualitas dan memiliki rasa cinta tanah air yang kuat.


(Sumber: Kodim 0501/JP)


No comments:

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages