Pangdam XIII/Merdeka Letjen TNI Alfret Denny D. Tuejeh melaksanakan Exit Briefing kepada para Pejabat Utama Kodam XIII/Merdeka di Ruang Yudha Makodam XIII/Merdeka, Teling Manado. Selasa (15/8/2023).
Pangdam XIII/Merdeka Letjen TNI Alfret Denny D. Tuejeh, menjelang pelaksanaan Sertijab Pangdam XIII/Merdeka menyempatkan diri melaksanakan Exit Breifing sekaligus Jam Pimpinan untuk terakhir kalinya dihadapan para Pejabat Utama selaku Pangdam XIII/Merdeka sebelum melanjutkan tugas baru sebagai Irjenad. Letjen TNI Tuejeh pada kesempatan ini menyampaikan rasa terima kasih yang setinggi-tingginya atas dukungan para Pejabat Utama Kodam dalam menjalankan tugas sehari-hari mendampingi Pangdam sehingga semua berjalan dengan baik.
“Saya berterima kasih kepada seluruh Perwira Kodam XIII/Merdeka yang hadir bahwa tolak ukur keberhasilan bahwa tidak adanya hal-hal yang menonjol dan kalian para perwira pernah saya sampaikan sebelumnya bahwa wilayah ini selalu aman dan tidak ada rasa kondusif yang tercipta secara sendirinya tanpa adanya kesadaran dari orang atau masyarakat setempat.” terang Pangdam.
Letjen Tuejeh menambahkan dan menyampaikan rasa terima kasih kepada para Danrem dan para Dandim jajaran Kodam XIII/Merdeka atas terciptanya kondisi yang stabil selama menjabat sebagai Pangdam XIII/Merdeka.
Turut hadir dalam acara tersebut, Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI M. Luthfie Beta, S. Sos., M.Si., Irdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Denny Masengi, Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Patar Sahat Panggabean, Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Wakhyono, S.Sos., M.I.P., Danrindam XIII/Merdeka Kolonel Inf Endra Saputra Kusuma, Para Asisten Kasdam XIII/Merdeka, Para Kabalakdam XIII/Merdeka, para LO, dan para Dansat jajaran Kodam XIII/Merdeka.
Autentikasi:
Kolonel Arm Beny H. Suwardi, S.Sos. M.A.P
No comments:
Post a Comment