SMP Ali Maksum, Krapyak Bantul Yogyakarta pada hari Kamis tanggal 5 Oktober 2023 berkunjung ke Museum Jenderal Besar Sudirman Jln. Bintaran Wetan No.3 Pakualaman Yogyakarta.
Rombongan diikuti 81 siswa dan 10 guru pendamping. Rombongan siswa tiba di Museum Jenderal Besar Sudirman Pkl.08.15 Wib dengan aman. Rombongan diterima oleh Serma Djoko Kiswanto Santoso mewakili Kepala Museum Jenderal Besar Sudirman di aula Museum.
Dalam sambutannya, Serma Djoko menyampaikan ucapan terima kasih kepada SMP Ali Maksum Krapyak Bantul, yang telah mengagendakan kunjungan ke Museum Jenderal Sudirman.
Serma Djoko berharap,kunjungan ini bisa menambah pengetahuan dan wawasan tentang sejarah dan perjuangan Jenderal Sudirman dalam berjuang merebut dan mempertahankan kemerdekaan. Harapan saya: "Semoga kalian bisa mewarisi semangat juang dan semangat pantang menyerah sebagaimana yang telah ditunjukkan oleh Jenderal Sudirman" ujar Serma Djoko mengakhiri sambutannya.
Para siswa selanjutnya dipandu oleh M Serma Joko Kiswanto, dan Pns Wastono. untuk melihat dan merunut jejak perjuangan Jenderal Besar Sudirman melalui koleksi yang diabadikan di museum ini.
Para siswa mengikuti dan mendengarkan penjelasan pemandu dengan penuh semangat dan antusias.
Pesan moral yang disampaikan pemandu adalah:
1. Jenderal Sudirman adalah sosok manusia yang "sempurna" sehingga pantas diteladani oleh generasi muda.
2. Museum Jenderal Besar Sudirman memiliki fungsi yang sangat strategis dalam pewarisan nilai-nilai sejarah bangsa Indonesia kepada generasi muda.
3. Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawan.
4. Jangan sekali-kali melupakan sejarah
5. Museum Jenderal Besar Sudirman sudah menjadi bangunan Cagar Budaya sehingga keberadaannya harus dipertahankan dan dilestarikan.
Kunjungan siswa SMP Ali Maksum, Krapyak, Bantul ke Museum Jenderal Besar Sudirman berlangsung sampai Pkl.09.30 Wib berjalan tertib, lancar dan aman.
Foto dokumentasi kegiatan terlampir.
No comments:
Post a Comment