Panselinda Manado melaksanakan Tes Kesamaptaan Jasmani penerimaan Calon Taruna (Catar), bertempat di Lapangan Makodam XIII/Merdeka, Manado, Sulawesi Utara. Senin (27/5/2024).
Tes tersebut dibagi menjadi 2 gelombang, hari Senin tanggal 27 Mei 2024 sebanyak 46 orang dan hari Selasa tanggal 28 Mei 2024 sebanyak 45 orang. Tes meliputi Kesamaptaan A yakni lari 12 menit mengelilingi lapangan, dan Kesamaptaan B terdiri dari pull up, sit up, push up serta shuttle run atau lari membentuk angka delapan.
Usai Tes Kesamaptaan Jasmani A dan B, dilanjutkan dengan pemeriksaan penampilan serta postur tubuh dan tes Renang.
No comments:
Post a Comment