Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Candra Wijaya, di wakili Danrindam XIII/Merdeka Kolonel Inf Achmad Marzuki Menutup Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktukba) TNI AD TA 2024. Upacara Penutupan digelar di Lapangan Satdik Secaba Rindam XIII/Merdeka, Amurang, Minsel, Sulut. Senin (27/5/2024).
Dengan perubahan status pangkat dari Tamtama menjadi Bintara, maka harus memiliki mental yang lebih tangguh dengan meningkatkan kembali iman dan taqwa, jiwa nasionalisme, dan militansi, sehingga mampu melaksanakan tugas pokok dan peran sebagai Bintara yang profesional.
Sebagai salah satu tulang punggung satuan, seorang Bintara harus memiliki tingkat kualitas profesionalisme keprajuritannya lebih baik dibandingkan dengan Tamtama. Baik berkaitan dengan masalah teknis militer maupun pengetahuan umum.
No comments:
Post a Comment